Visual Basic 6
yang sekarang orang memanggilnya VB Classic sepertinya sudah mulai
ditinggalkan para penggemarnya. Salah satu alasannya adalah karena sudah
tersedia versi terbarunya yang berbasis .NET Programming. Disini saya
akan sedikit bercerita dan share dari pengalaman saya tentang fenomena
ini. Mungkin saya termasuk beruntung karena berada di dua generasi
visual basic ini, karena kini hampir semua Perguruan Tinggi maupun
Sekolah Menengah Atas sudah tidak lagi mencantumkan VB6 di kurikulumnya
melainkan langsung ke .NET programming. Baiklah sedikit membahas
sejarah perkembangan visual basic :
- Microsoft Visual Basic 1.0 (1991)
- Microsoft Visual Basic 2.0 (1992)
- Microsoft Visual Basic 3.0 (1993)
- Microsoft Visual Basic 4.0 (1995)
- Microsoft Visual Basic 5.0 (1997)
- Microsoft Visual Basic 6.0 (1998)
- Microsoft Visual Basic 7.0 (2002 .NET Framework 1.0)
- Microsoft Visual Basic 7.1 (2003 .NET Framework 1.1)
- Microsoft Visual Basic 8.0 (2005 .NET Framework 2.0 dan .NET Framework 3.0)
- Microsoft Visual Basic 9.0 (2008 .NET Framework 3.5)
- Microsoft Visual Basic 10.0 (2010 .NET Framework 4.0)
- Microsoft Visual Basic 11.0 (2011 .NET Framework 4.5)
- Microsoft Visual Basic 12.0 (2012 .NET Framework 4.5)
1.Haruskah programmer VB6 pindah VB.NET dan tidak memakai lagi vb6?
Jawab 2 (Jika dilihat dari segi Programmer) : HARUS,
karena .NET programming akan lebih memudahkan programmer dalam proses
pembuatan program, hal ini karena dukungan IDE yang baru beserta fitur
yang lebih lengkap dan mutakhir. Menulis code/program di VB.NET itu
SANGAT JAUH LEBIIH CEPAT dari pada di VB6, Jadi programmer dapat
menghemat waktu, biaya dan tenaga.
2.Dari mana saya harus memulai untuk belajar VB.NET ?
Jawab (Untuk yang pernah/menguasai VB6) : Mulailah belajar
VB.NET dari versi 2008, kenapa dari versi ini? karena VB.NET 2008 masih
menyediakan upgrade tools untuk VB6. Jadi cobalah untuk membuka project
VB6 di VB.NET, nanti akan muncul upgrade wizard (selengkapnya ada di
postingan saya yang ini).
Setelah upgrade selesai mungkin akan banyak sekali error dan warning,
tapi jangan khawatir karena justru dari sanalah kita belajar. Intinya
kita melakukan pengenalan dan penyesuaian kode, jika di VB6 begini maka
di VB.NET nya begini.
Jawab (Untuk yang tidak tahu VB6) : Anda dapat memulai
belajar VB.NET dari versi berapa saja, karena inti nya sama saja yang
membedakan hanyalah tampilan IDE dan kelengkapan controls/Library dari
versi .NET Framework. Jadi kesimpulan saya adalah jika anda sudah dapat
menguasai salah satu versi VB.NET maka anda tidak akan kesulitan di
versi VB.NET yang lain.
3.Apakah ActiveX (OCX) dan Komponen VB6 lainnya masih dapat dipakai di VB.NET?
Jawab : BISA, namun akan terdapat beberapa penyesuaian.
VB.NET akan otomatis membuatkan Library sendiri agar komponen VB6 itu
dapat kompatibel dan berjalan baik dengan VB.NET. Jadi jika anda sedang
mencari tutorial VB.NET tapi malah menemukan tutorial vb6 (misalnya di blog
saya ini), jangan dilewat begitu saja karena ingat masih ada proses
upgrade. Tapi perlu diingat tidak semua komponen VB6 dapat di upgrade
misalkan saja seperti report designer.
4.Apa perbedaan VB6 dan VB.NET ?
Jawab : BANYAK, namun perbedaan yang paling mendasar adalah :
-VB6 menggunakan komponen COM, VB.NET menggunakan .NET
-VB6 adalah pemrogramman OBJ, VB.NET adalah OOP
-Pengecekan syntax error di VB6 tidak realtime (harus F5 atau Shift+F5), sedangkan di VB.NET sangat
realtime dan langsung tercatat di error list windows.
-Di VB/NET semua index berawal dari 0, VB6 tidak semua (listview item, imagelist index berawal dari 1)
-Dan masih banyak lagi yang tidak dapat saya tulis disini.
CATATAN penting dari saya, jika
anda programmer vb6 dan akan/sedang belajar VB.NET maka anda harus
mengubah cara pemrogramman anda. Maksudnya vb6 adalah perogramman OBP
(Object Based Programming) yang artinya perogramman berdasarkan object
sedangkan VB.NET adalah perogramman OOP (Object Oriented Programming)
yang artinya pemrogramman berorientasi object. Hal ini tentu sangat
berbeda, jangan sampai kita merasa menguasai VB.NET tapi isi coding nya
masih seperti VB6 (Motor Tiger tapi mesin Bebek).
0 Response to "Visual Basic 6 VS Visual Basic.NET 2002,2003,2005,2008,2010,2011 "
Post a Comment